Sabtu, 29 September 2012

E-Business

Internet Service Provider Di Indonesia
Kali ini kita akan membahas tentang perbandingan ISP-ISP yang ada di Indonesia ISP sendiri kepanjangannya adalah Internet Service Provider, banyak sekali ISP yang ada di Indonesia, dan salah satu perangkat yang sering digunakan untuk membuat koneksi ADSL,  ADSL atau Asymmetric Digital Subscriber Line adalah salah satu bentuk dari teknologi DSL. Ciri khas ADSL adalah sifatnya yang asimetrik, yaitu bahwa data ditransferkan dalam kecepatan yang berbeda dari satu sisi ke sisi yang lain. Sebelum ADSL, kita sudah terlebih dulu mengenal sistem yang disebut dial-up. Sistem ini menggunakan sambungan kabel telepon sebagai jaringan penghubung dengan Internet Service Provider (ISP). Namun dalam penggunaannya, dial-up memiliki beberapa kekurangan. Seperti rendahnya kecepatan dalam mengakses Internet, terlebih di jam-jam tertentu yang merupakan waktu sibuk atau office hour. Selain itu, karena menggunakan sambungan telepon, kita tidak bisa menggunakan telepon bila sedang melakukan koneksi Internet. Penggunaan sambungan telepon juga memungkinkan tingginya tingkat gangguan atau noise bila sedang menggunakan Internet. Kekurangan lainnya adalah sistem penghitungan dial-up yang masih berdasarkan waktu dan masih dirasakan sangat mahal.
ADSL sendiri merupakan salah satu dari beberapa jenis DSL, disamping SDSL, GHDSL, IDSL, VDSL, dan HDSL. DSL merupakan teknologi akses Internet menggunakan kabel tembaga, sering disebut juga sebagai teknologi suntikan atau injection technology yang membantu kabel telepon biasa dalam menghantarkan data dalam jumlah besar. DSL sendiri dapat tersedia berkat adanya sebuah perangkat yang disebut DSLAM (DSL Acces Multiplexter). Untuk mencapai tingkat kecepatan yang tinggi, DSL menggunakan sinyal frekuensi hingga 1 MHz. Lain halnya untuk ADSL, sinyal frekuensi yang dipakai hanya berkisar antara 20 KHz sampai 1 MHz. Sementara untuk penggunaan ADSL di Indonesia dengan program Telkom Speedy, kecepatan yang ditawarkan berkisar antara 1024 kbps untuk downstream dan 128 kbps untuk upstream. Kecepatan downstream inilah yang menjadikan ADSL lebih cocok untuk kalangan rumah tangga. Karena pada kalangan rumah tangga umumnya lebih banyak kegiatan menerima, dibandingkan kegiatan mengirim. Seperti mendownload data, gambar, musik, ataupun video.
Ada beberapa kelebihan dan kekurangan ADSL yaitu:
Kelebihan:
● Kecepatannya yang tertinggi dengan jarak yang memadai dan bisa mendukung layanan komunikasi suara.
● Layanan komunikasi data dan suara diberikan melalui dua kanal yang terpisah , tetapi tetap satu kabel yang sama.
Kekurangan:
● Kecepatan dalam pengiriman data sangat berpengaruh pada jarak. Semakin jauh jarak antara modem dengan PC, atau saluran telepon kita dengan gardu telepon, maka semakin lambat pula kecepatan untuk mengakses internetnya.
● Penggunaan fiber optic pada saluran telepon digital yang dipakai saat ini. Di mana penggunaan fiber
optic ini tidak sesuai dengan sistem ADSL yang masih menggunakan saluran analog yaitu kabel tembaga,
sehingga akan sulit dalam pengiriman sinyal melalui fiber optic.
● Adanya load coils yang dipakai untuk memberikan layanan telepon ke daerah-daerah. Sementara load
coils sendiri adalah peralatan induksi yang menggeser frekuensi pembawa ke atas. Sayangnya load coils
menggeser frekuensi suara ke frekuensi yang biasa digunakan DSL, sehingga mengakibatkan terjadinya
interferensi dan ketidak cocokkan jalur untuk ADSL.
Berikut beberapa Internet Service Provider yang ada di Indonesia:

1.      Indosat M2 3.5G
Indosat Mega Media atau biasa disingkat Indosat M2 adalah salah satu pemain di penyedia layanan mobile-internet. Dengan kecepatan koneksi yang diklaim hingga 3.5MB/s tentunya sangat menggiurkan untuk dicoba, apalagi IM2 menawarkan paket gratis modem bagi pemegang kartu kredit tertentu.

Kelebihan
1.      Kecepatan koneksi yang cukup tinggi
2.      Layanan support yang cukup bagus
3.      Tersedia paket dengan relatif  harga terjangkau
4.      Dapat dibawa kemana  saja asalkan tercover jaringan IM2
Kekurangan
1.      Akhir-akhir ini pada malam hari kecepatan koneksi jauh menurun hingga kadang terasa lebih lambat dari kecepatan dial-up (walaupun kuota unlimited belum habis)
2.      Hanya tersedia dibeberapa kota saja dan itupun tidak semuanya tercover oleh jaringan 3,5G


2.      Telkom Speedy
Tidak bisa dipungkiri Telkom Speedy merupakan provider internetbroadband dengan pelanggan terbanyak dan cakupan area layanan terluas di Indonesia.
Kecepatas akses internet yang ditawarkan oleh Speedy adalah up-to 384 KB/s untuk paket yang menggunakan quota serta up-to 1MB/s untuk paket unlimited. Namun sayangnya hanya kota serta daerah tertentu saja yang sudah bisa menikmati kecepatan up-to 1MB/s.
Kelebihan
1.      Tersedia diberbagai kota dan provinsi di Indonesia
2.      Sering memberikan diskon dan paket promo
3.      Banyak paket yang ditawarkan
Kekurangan
1.      Koneksi yang sering putus atau lambat
2.      Harga lebih mahal dibandingkan kompetitor
3.  Dari banyaknya paket yang ditawarkan sayangnya Speedy tidak menawarkan paket berdasarkan kecepatan koneksi


3. Fastnet by FirstMedia
Fastnet, diantara kedua layanan yang saya tuliskan diatas, mungkin ini adalah satu-satunya penyedia jasa internet broadband dengan harga yang paling murah. Bagaimana tidak, dengan cukup membayar tagihan Rp99.000/bln + PPN (belum termasuk harga modem untuk paket 768KB/s ke bawah) Anda sudah bisa menikmati layanan koneksi internet unlimited dengan kecepatan hingga 384 KB/s. Selain 384KB/s tersedia juga paket-paket dengan kecepatan 512KB/s, 768KB/s, 1.5MB/s dan 3MB/s.

Kelebihan
1.      Harga yang sangat murah dibandingkan para kompetitornya
2.      Kualitas koneksi yang cukup baik
Kekurangan
1.      Layanan purna-jual yang sangat buruk, jangan harapkan Anda akan bisa mendapatkan solusi terhadap masalah koneksi Anda dengan cepat
2.      Hanya bisa digunakan untuk personal, dan tidak boleh digunakan untuk warnet atau pun perkantoran
3.      Baru tersedia di sebagian daerah Jakarta dan Surabaya

Dan saya lebih memilih untuk menggunakan layanan Indosat M2, sebab jaringannya cepat walaupun kadang-kadang ada sedikit gangguan dan layanan yang diberikan sangat bagus.      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar